Setelah sukses membuka gerai pertama di Gandaria City, POP MART, kini resmi membuka toko ke-2 di Senayan City, Jakarta pada 13 Desember 2024.
Di gerai POP MART Senayan City, pengunjung dapat menemukan beragam koleksi figurine ikonik, termasuk seri populer seperti **Molly, Dimoo, Skullpanda**, dan masih banyak lagi. Setiap koleksi menawarkan desain unik yang tidak hanya cocok untuk dikoleksi, tetapi juga menjadi elemen dekorasi yang menarik.
Yang membuat POP MART semakin digemari adalah konsep blind box yang menjadi ciri khasnya. Dengan konsep ini, pembeli tidak akan mengetahui isi dari kotak yang mereka beli hingga dibuka. Hal ini menambah unsur kejutan yang membuat koleksi POP MART semakin seru dan menghibur.
Tidak heran, sejak dibuka, toko ini selalu dipadati pengunjung. Antrean panjang kerap terlihat.
Dengan hadirnya POP MART di Senayan City, penggemar collectible toys kini memiliki lebih banyak pilihan untuk memperluas koleksi mereka.
Komentar
Posting Komentar